Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2017

Tentangmu..

Lagi-lagi tentangmu.. Tentangmu yg kini tinggal nama.. Hilang.. Hilang dari kehidupanku.. Hilang dari hari-hariku.. Hilang dari kebiasaanku.. Seperti embun pagi di daun bergerigi itu.. datang lalu pergi.. bedanya, embun itu akan kembali esok pagi.. tapi tidak dengan dirimu, kau seperti ditelan planet ini.. bedanya, embun itu tak meninggalkan bekas, tapi kau meninggalkan bekas luka yang mendalam.. Kuharap Kau segera kembali.. Mengisi kembali hari-hariku yang redup sejak kau tinggal pergi.. ^Nirmayanti^ Raja Ampat, 26 Maret 2017

Senja dua tahun lalu

Senja Sejujurnya aku tak suka Senja. senja yang mengantarkanku pada malam yang sunyi. Senja yang membuatku mengingat kembali tentangmu. Senja dua tahun lalu, kau pergi meninggalkanku tanpa alasan pasti. Senja dua tahun lalu, membuatku bagaikan kerang kosong, terombang-ambing di tengah lautan. Senja dua tahun lalu, membuatku seperti tak punya tujuan hidup. sungguh, aku tak suka senja.

dia dan DIA

Setiap orang punya masa lalu yang kurang menyenangkan, tentunya. Begitu juga denganku, tapi itu tak masalah, yang terpenting adalah bagaimana kita berhijrah dan Istiqomah kepada-Nya, Oleh Karena Itu, jangan pernah menjudge seseorang dari masa lalunya. Namaku Nirmayanti, Aku terlahir dari keluarga yang sangat sederhana dan orang tua yang disiplin. Aku anak pertama dari dua bersaudara. Aku cukup giat dalam beribadah kepada-NYA, seperti shalat tetap waktu, shalat sunnah, Tadarrus dan Dzikir. Aku sekarang kelas 3 SMP, Aku lumayan pintar di sekolah, sejak SD hingga SMP aku selalu mendapatkan peringkat 1 di kelas. Namun kurasa mendapat peringkat 1 tidak membuatku terhindar dari pintu menuju zina yaitu pacaran. Tet..Tet..Tet.. Handphoneku bergetar di saku celanaku saat Aku sedang membersihkan halaman rumahku, kutatap layar handphoneku. “Dia Nelpon.” Pikirku gembira Langsung saja kuangkat. “Halo, Assalamu,alaikum Nir.”sapanya dari balik handphone “Halo, Wa'alaikumussalam, ada apa?” ta

Kata Pengantar

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Alhamdulillah, Puji syukur Penulis panjatkan Kehadirat Allah SWT yang mana telah menciptakan segala sesuatu di dunia ini berpasang-pasangan, Langit dan Bumi, Siang dan malam, Lautan dan daratan, akhwat dan ikwan (eheemmm😄😄), dan tentunya telah memberikan Nikmat Iman, nikmat Islam dan nikmat kesehatan sehingga Penulis dapat membuat blog ini untuk digunakan dlm hal kebaikan, insya Allah. Tak lupa pula kita haturkan Shalawat serta Salam keharibaan junjungan alam, Nabiyullah Muhammad Sallallahu'alaihi wassalam, keluarga, beserta sahabat beliau. Semoga kita semua mendapat syafaat beliau di Yaumil Akhir. Aamiin Yaa Rabbal Alamin. ^Nirmayanti^ Raja Ampat, 27 Maret 2017